Senin, 09 Mei 2011

Klasifikasi Jomblo

0 komentar
Jomblo Sejati –
Jomblo yang satu ini murni belum pernah pacaran, belum mengerti tentang cinta, fokus pikirannya hanya belajar dan belum pernah naksir siapa siapa. Ciri-cirinya : Kacamata tebal, penampilan tidak terjaga, fashion berantakan dan sering keliatan korek upil didepan umum.

Jomblo Sniper –
Jomblo yang ini belum pernah pacaran tetapi sudah ada yang sejak lama ditaksirnya hanya saja blom berani nembak sampe sekarang. Ciri-cirinya : Sering tidak keliatan di tempat umum karena kurang PD dan nyali, sering mangkal ditempat tempat sepi, kadang membawa teropong untuk mengintai dan terlihat membawa banyak karet gelang untuk nembak cicak didinding.


Jomblo Negatif –
Yang satu ini baru jadi jomblo setelah dipecat (dibaca:ditinggal/diputusin) oleh pacarnya dan berada dalam suasana sedih, desprated, dikecewakan, tidak bisa terima kenyataan dan membenci yang namanya cinta. Ciri-cirinya : Gampang sirik, sering kesel, bad mood, emosional dan membenci film film berbau romantis. So bagi yang lagi mesra mesra nya mohon hindari jomblo yang satu ini apalagi yang sabet mantan pacarnya. VERY DANGEROUS !

Jomblo Biru –
Jomblo yang satu ini baru putus pacaran secara resmi (sama sama merestui) karena uda bosan atau jenuh dan lagi kosong. Ciri-cirinya : Wajah ceria seperti narapidana yang baru bebas, menikmati hidup dan menemukan kehidupannya kembali, sering terlihat hangout rame rame dan happy happy dan banyak lagi, kesimpulannya MERDEKA !

Jomblo Finale –
Jomblo yang satu ini uda lagi dekat dekatnya dengan seseorang dan hampir melepas status kejombloannya. Ciri-cirinya : Setiap hari tidak terlepas dari cermin, make up, fashion update, bodycare, rajin rajin baca zodiak, sering senyum senyum sendiri kalo lagi baca SMS.

Jomblo Hunter –
Jomblo yang ini menikmati kehidupan jomblonya dan sering sekali gonta ganti pasangan dan jomblo lagi, hunting lagi,
jomblo lagi, hunting lagi dan seterusnya...jomblo lagi...
Ciri-cirinya : Punya bakat selebriti, PD abis, daya tarik yang luar biasa, terlihat sering tebar pesona sana sini dan makanan sehari hari : add friend di Friendster.

Jomblo Impossible –
Khusus cowok, yang ini berstatus jomblo karena yang ditaksirnya adalah seseorang yang tidak mungkin didekati lagi, seperti selebriti selebriti (Britney, JLo, Maskot Kensington), istri tetangga, pacarnya konglomerat, istri simpanan bos, dll Ciri-cirinya : Selalu tampil keren 24 jam sehari 7 hari seminggu, kalo berbicara seperti aktor dan merasa dirinya Tom Cruise.


Jomblo Forever –
Khusus cewek, yang ini berstatus jomblo karena menunggu dan berharap bisa menikahi pria idaman seperti :Andy lau,Jang Dong Gun,Brad Pitt. Ciri-cirinya : Terlihat menempel foto, poster idolanya dimana mana, dikamar tidur, kamar mandi, buku tulis, wallpaper handphone dan dalam dompetnya. Dalam doanya : Jadikanlah aku cinderela dan Jang Dong Gun Pangerannya.

Jomblo Error –
Jomblo ini belum pernah bisa sukses pacaran karena asal nembak seseorang gagal terus, nembak yang lain ditolak terus dan selalu naksir seseorang yang sudah ada yang punya. Kacihan deh loe. Ciri-cirinya : Selalu keliatan berapi api, bernafsu, kalo kenalan langsung tawarin tunangan besoknya langsung ngajak merried. Kata kata pertama sewaktu kenalan : "Hi, kenalan nama gue..., married yuk!"

Membuat Kekasih Bahagia

0 komentar


1. Bisa membuatnya tersenyum ketika sedang sedih
2. Lucu, tapi tahu kapan harus serius
3. Suka mencium rambutnya secara diam-diam
4. Membelai rambutnya dengan lembut
5. Melingkarkan tangan di pundaknya waktu JJS di mal
6. Tidak sungkan menggandeng tangannya
7. Mau nemenin shopping walau sedang malas
8. Melindunginya tapi tidak mengekang
9. Memberi masukan tapi tidak menggurui
10. Mendengarkan ketika dia bicara
11. Membiarkannya mengambil keputusan
12. Menghargai keputusannya
13. Tidak memaksakan kehendak
14. Siap membantu kalau dibutuhkan
15. Tak jemu menelepon hanya untuk bilang "Hello" atau "Good Night"
16. Sabar menunggunya berdandan
17. Tidak cepat marah kalau dia membuat kesalahan
18. Murah senyum
10. Punya sense of humor
20. Mengajaknya pergi ke tempat-tempat romantis
21. Rela nyetir 5 jam, hanya untuk bertemu dia 30 menit
22. Memberi ciuman di pipi setiap bertemu
23. Mencoba bernyanyi walau suara kamu serak-serak parau
24. Tak henti menatap wajahnya
25. Memberi surprise walau murah meriah
26. Memberi kejelasan status
27. Bisa dipercaya
28. Bisa menjaga perasaanya
29. Baik kepada orang-orang yang dekat dengannya
30. Berusaha berhenti merokok, minum minuman keras dan semua kelakuan buruk